Madrasah Tsanawiyah Nahdlatul Ulama 01 (MTs NU 01) Maesan Bondowoso ,salah satu lembaga di bawah naungan LP Maarif NU Bondowoso ini kembali melaksanakan kegiatan rutin di bulan Ramadhan, yakni berbagi takjil kepada masyarakat. Kegiatan tersebut diikuti oleh segenap siswa, dewan guru dan juga alumni.
Tahun ini
merupakan tahun ke-2 pelaksanaan kegiatan berbagi takjil. Tahun ini
dilaksanakan pada Kamis, 14 April 2022 bertempat di depan MTs NU 01 Maesan
Bondowoso, Jl. Tanah Wulan Maesan Bondowoso.
Kepala MTs NU 01
Maesan Bondowoso Sitti Rohemah, S.Pd menyampaikan tujuan dari kegiatan tersebut
adalah untuk melatih peserta didik MatsaNUsa untuk lebih aktif dalam kegiatan
sosial serta dilatih terbiasa berbagi di bulan suci Ramadhan.
Hal itu sebagai
wujud implementasi nilai-nilai yang islam ahlussunnah wal jama'ah yaitu
rahmatan lil alamin (rahmat bagi semesta alam).
Kegiatan ini juga
untuk meningkatkan silaturrahim, terutama alumni dengan dewan guru. Kehadiran
alumni pada kegiatan berbagi takjil di bulan Ramadhan diharapkan juga dapat
menjaga nilai-nilai islam wasathiyah walaupun mereka sudah lulus.
Tampak antusias
para siswa dan alumni mengikuti kegiatan tersebut. Salah seorang siswa kelas IX
bernama Muhammad Hasan menyampaikan senang mengikuti kegiatan berbagi takjil
yang diadakan oleh sekolahnya itu, karena bisa berbagi kepada masyarakat.
Selain itu,
memberi makanan untuk berbuka kepada orang yang berpuasa memiliki pahala yang
besar. Bahkan dikatakan bahwa nilai pahalanya sama seperti pahala orang yang berpuasa.
Begitu indah ajaran agama islam, yang mana memberi tempat aktivitas sosial juga
memiliki keutamaan dan nilai pahala yang tinggi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar